Erwin: Belajar, Berproses dan Bertaqwa

Bengkulu, jurnalisbengkulu.com – Belajar, Berproses dan Bertaqwa menjadi prinsip hidup yang dijalani dari seorang Erwin Juliansyah, alumni Pondok Pesantren (Ponpes) Ja-alHaq di Kelurahan Muara Dua Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu.

‘’Bila ingin sukses dalam kehidupan dunia serta akhirat, setiap umat Islam harus melalui tahapan belajar, berproses dan bertaqwa,’’ ujar Erwin Juliansyah.

Erwin menjelaskan, dengan prinsip hidup itulah yang menjadi salah satu dasar ia memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di Pondok Pesantren pada tahun 2012, selain ikut saudarinya yang telah lebih dahulu meninba ilmu agama Islam.

‘’Saya mendapatkan banyak sekali manfaat selama belajar di Ponpes Ja al-Haq. Salah satunya bisa baca kitab suci Al Qur’an dengan baik dan benar,’’ ungkap anak pertama dari dua saudara pasangan Murdan dan Nelly Suryani.

Pemuda yang kini berusia 21 tahun ini berbagi pengalaman agar betah belajar di Ponpes adalah dengan cara mencari kegiatan yang menjadi hobi lalu tekuni sampai menjadi ahli.

‘’Sekarang saya melanjutkan pendidikan di Jurusan Pengembangan Masyarakat Islam, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya Jawa Timur sebagai upaya melaksanakan prinsip hidup Belajar, Berproses dan Bertaqwa,’’ demikian Erwin, pemuda asal Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu yang bercita-cita menjadi seorang pengusaha yang bertaqwa.

Penulis: Adi HFA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *