Kabupaten Semarang- Pelaksanaan TMMD ke-110 di Desa Ketapang Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang ditargetkan selesai pada tanggal 31 Maret 2021.
Sebab itulah, segala program yang sudah dicanangkan segera dikerjakan oleh para personel TMMD di sana,
kali ini, sejumlah anggota TMMD dengan antusias mengerjakan proses perbaikan Mushollah Al Huda yang ada di Dusun Sari Mulyo Desa Ketapang Kecamatan Susukan.
“Dengan semangat anggota Satgas TMMD membantu perbaikan Mushollah agar perbaikan cepat selesai,” jelas Pratu Purwadi,Sabtu(20/03/2021).
Ia menjelaskan, selain ikut membantu perbaikan Mushollah, anggota TMMD juga mengerjakan proyek pengecoran jalan dan RTLH,
“Program-program itu harus diselesaikan dengan baik dan tepat waktu,” jelasnya.
Kemanunggalan TNI dan rakyat kata dia, menjadi kunci dalam setiap pengerjaan proyek pembangunan di Desa Ketapang. Sebab dengan begitu akan menjadi mudah dan cepat.
“Kemanunggalan juga akan terjalin antara TNI dengan masyarakat,” tandasnyasnya
(Pendim 0714/Salatiga)
The post Tahap Pengecoran Atap Mushollah Al Huda first appeared on Bengkulu News.