SINTANG – Program Perustakaan kapal apung yang dilakukan dalam kegiatan TMMD Reg 109 Ta 2020 Kodim 1205 Sintang, di Desa Tirta Karya, Kecamatan Ketangau Tengah, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, Sabtu (17/10/2020), menjadi antusias warga dan satgas TMMD 109 dalam mempersiapkan segala sesuatunya.
Menurut keterangan Serda Deki, anggota Satgas TMMD 109 Kodim 1205 Sintang ini, mengatakan, bahwa persiapan kapal apung ini, untuk perpustakaan. Menjadi perhatian dan dukungan dari warga Desa Tirta Karya. Pasalnya, selama ini mereka belum ada perpustakaan yang unik seperti ini.
Masih kata Serda Deki, bahkan dengan antusiasnya warga Desa Tirta Karya ini, mereka ikut mempersiapkan buku buku yang akan di tempatkan dikapal apung ini. Untuk itu, dipersiapakan segala kebutuhan dalam perpustakaan kapal apung ini.
“Kita akan memberikan yang terbaik dalam kegiatan TMMD Reg 109 Ta 2020 Kodim 1205 Sintang ini, Kami juga mengucapkan terima kasih atas dukungan warga dalam memberikan support dan dukungan dalam perpustakaan Apung ini, dan program ini, sesuai dengan program pemerintah dalam literisasi,” ungkap Serda Deki. (1205/Sintang)