Operasi Zebra Nala 2025 Dimulai, Polres Rejang Lebong Fokus Tekan Pelanggaran Lalu Lintas

Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Nala 2025 Polres Rejang Lebong 

 

Rejang Lebong, Jurnalisbengkulu.com – Polres Rejang Lebong menggelar Apel Pasukan Operasi Zebra Nala 2025 pada Senin, 17 November 2025 pukul 08.00 WIB di Lapangan Satya Haprabu. Apel dipimpin oleh Plt. Wakapolres Rejang Lebong Kompol Risdianta, S.H., M.H., dengan Perwira Apel AKP Wiyanto, S.H. serta Komandan Apel Ipda Ferizan Ahmad, S.H.

Kegiatan ini turut dihadiri unsur Forkopimda dan instansi terkait, antara lain perwakilan Bupati Rejang Lebong, Kodim 0409/RL, Kejaksaan Negeri Rejang Lebong, Brimob Batalyon A Curup, Danyonif 144/JY, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, serta Satpol PP Kabupaten Rejang Lebong.

Dalam amanatnya, Kompol Risdianta menegaskan bahwa apel gelar pasukan digelar untuk memastikan kesiapan personel dan sarana pendukung sehingga pelaksanaan Operasi Zebra dapat berjalan optimal.

“Operasi ini bertujuan menciptakan kamseltibcarlantas menjelang Operasi Lilin 2025 serta mengajak masyarakat lebih tertib berlalu lintas,” ujarnya.

Ia berharap operasi tahun ini mampu menurunkan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di wilayah Polda Bengkulu.

Operasi Zebra Nala 2025 berlangsung selama 14 hari, mulai 17–30 November 2025, dengan sasaran seluruh bentuk potensi gangguan yang dapat memicu kemacetan, pelanggaran, dan kecelakaan. Penindakan difokuskan pada pelanggaran seperti tidak memakai helm SNI atau sabuk keselamatan, penggunaan ponsel saat berkendara, boncengan lebih dari dua orang, pengemudi di bawah umur, pengaruh alkohol, melawan arus, pelanggaran batas kecepatan, knalpot bising, kendaraan tanpa TNKB, serta titik rawan pelanggaran dan laka lantas.

Selain penegakan hukum secara elektronik dan manual, operasi juga meliputi deteksi dini lokasi rawan, sosialisasi keselamatan berlalu lintas, patroli serta penjagaan pada titik-titik yang berpotensi terjadi pelanggaran dan kecelakaan.

Kegiatan apel ditutup pukul 08.25 WIB dalam keadaan aman dan lancar, kemudian dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

 

Reporter : Hendri G, Amin G.