Terpilih, 25 Anggota DPRD Bengkulu Tengah Dilantik

Bengkulu Tengah, jurnalisbengkulu.com – Sebanyak 25 orang anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah untuk masa jabatan 2019-2024, pada Senin siang (9/9/2019) secara resmi dilantik.

Pelantikan dilangsungkan pada Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah yang dipimpin oleh ketua DPRD priode 2014-2019, Tarmizi.

Sedangkan pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah saat itu dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Argamakmur, Fajar Kusuma Aji.

Saat memimpin paripurna, Tarmizi, didampingi Wakil Ketua I, Rico Saputra dan Wakil Ketua ll, Rahmad Ali serta Bupati Bengkulu Tengah dan Wakil Bupati, Septi Peryadi.

Pelantikan tersebut dihadiri oleh anggota DPR-RI, sejumlah anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Bengkulu Utara-Benteng, Kepala Daerah dari sejumlah kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu beserta segenap unsur Forkopinda.

Pada Sidang Paripurna tersebut ditetapkan pula, Budi Sryantono dari Partai Nasdem sebagai Ketua sementara DPRD Kabupaten Bengkulu Tengah, sedangkan Peri Haryadi dari PDIP sebagai Wakil Ketua I.

Berikut Daftar Nama Anggota DPRD Bengkulu Tengah priode 2019-2024 :

Dapil I Kecamatan Karang Tinggi dan Talang empat, 6 kursi.

Evi Susanti, Gerindra
Fajar Eka Putra, PDIP
Elmiza, Golkar
Hj Suarni, Nasdem
Fepi Suheri, PPP
Ade Saputra, Hanura
Dapil II kecamatan Pondok Kelapa dan Pondok Kubang, 8 kursi.

Hj Elvita Medianti, Gerindra
2 Peri Haryadi SSos, PDIP
3 Wahyu Hibullah, Golkar
4 Riko Zarian Saputra, Nasdem
5 Feri Driyatno, PKS
6 Arsyad Hamzah, Perindro
7 Hesti Sari Nada, PPP
8 Rahaya, Hanura
Dapil III Kecamatan Pematang Tiga, Merigi Sakti dan Bang Haji, 5 kursi.

1 Saili Prayoga, Gerindra
2 Ibnu Hajar, PDIP
3 Tarmizi, Golkar
4 Budi Suryantono, Nasdem
5 Syaiful Amarin, Perindo

Dapil IV kecamatan Pagar Jati, Taba Penanjung dan Merigi Kelindang, 6 Kursi.

1 Indra Utama, Gerindra
2 Antomi, PDIP
3 Nuril Aksa, Golkar
4 Zenrodi, Nasdem
5 Doni Erian, Perindo
6 Sutan Ismail, Hanura.

(ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *