Bengkulu Tengah, jurnalisbengkulu.com- untuk antisipasi golongan putih (Golput) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Tengah, Jum’at (5/1/2019) sekitar Pukul 09.00 Wib mendatangi Perusahaan dan Pabrik untuk melakukan pendataan terhadap Karyawan Perusahaan yang berasal dari luar Wilayah Bengkulu Tengah.
Hal ini disampaikan Mulyadi Devisi Teknis KPU Kabupaten Bengkulu Tengah, antisipasi Golput juga akan mendata Perusahan Tambang Batu Bara dan Pabrik Perkebunan yang banyak diperkirakan adanya pekerja dari luar wilayah Benteng.
“Seandainya ada karyawan perusahaan dari luar wilayah yang masuk ke Benteng akan didata, cek indentitas guna memastikan sudah terdaftar atau belum sebagai pemilih untuk Pileg dan Pilpres mendatang,” ungkap Mulyadi.
“Jika ada karyawan yang ditemukan belum terdaftar maka pihak KPU akan mengecek ke beradaannya, asalnya supaya bisa memilih sesuai dengan data yang ada,” tegasnya
Selain itu KPU, PPK dan panwas kecamatan yang ditugaskan pihak Bawaslu juga ikut turun ke Kecamatan pagar jati dan merigi sakti, sehingga pendataan karyawan perusahaan dan pabrik yang ada di wilayah Benteng dapat terdata oleh KPU.
Kecamatan Taba Penanjung, talang empat, di lanjutkan ke Kecamatan lainnya juga akan dilakukan pendataan karyawan yang asalnya dari luar wilayah Benteng. (dek)