BENGKULU SELATAN, JB – Plt Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi lepas 118 peserta Relly Rakit di Air Manna Desa Batu Kuningan Kecamatan Pasar Manna Kabupaten Bengkulu Selatan pada Sabtu (09/3/2019).
Dikatakan Gusnan Mulyadi, Relly Rakit ini nantinya akan rutin dilaksanakan setiap tahun dengan tujuan agar masyarakat terutama remaja mengetahui bahwa Relly Rakit ini adalah alat transportasi yang digunakan oleh nenek moyang dulu.
“Tujuannya, agar masyarakat dan para peserta terutama dikalangan remaja, mengetahui bahwasanya rakit ini la yang menjadi alat trasportasi nenek moyang kita dulu,” terang Gusnan Mulyadi.
Sebelum dimulainya acara Gusnan menghimbau kepada peserta untuk mengutamakan keselamat, dan apabila tidak mampu peserta dipersilahkan menghubungi para pengawas Basarnas tim penyelamat.
“Saya harapkan kepada peserta, agar berhati-hati utamakan keselamatan, jika tidak mampu silahkan hubungi tim dari juri Relly Rakit untuk meminta bantuan,” himbau Gusnan.
Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata Bengkulu Selatan, Yulian Pauzi, mengatakan bahwa nantinya peserta yang mendapat juara akan diberikan hadiah.
“Untuk juara I mendapatkan hadiah uang sebesar 2 juta, Piala dan piagam. Sedangkan pemenang diambil sampai dengan juara harapan Tiga, selain itu, seluruh peserta dapat kupon undian Doorprize sepeda, kipas angin, televisi, keseluruhan hadiah mencapai 15 hingga 20 Juta,” terang Yulian Pauzi.
Lomba Relly Rakit dimulai dari jembatan Air Manna Desa Batu Kuning sedangkan finishnya di belakang kolam Renang Pasar Bawah, peserta menempuh jarak kurang lebih satu jam setengah.
Acara tersebut dihadiri oleh Plt Bupati, Gusnan Mulyadi, Kepala Rutan, Kapolres, Kodim, Sekda, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu dan seluruh Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Selatan.(ADV/Erwin)