Ada yang sudah memulai puasanya sejak kemarin. Ada juga yang baru mulai hari ini. Melalui pesan harian Ujh saya mengucapkan selamat Menjalani ibadah puasa Ramadan 1445 Hijriyah.
Ada teks hadits yang dahsyat buat jadi pegangan kita terlebih lagi dengan keberkahan Ramadan yang luar biasa. Demikian haditsnya,
نْزِلُ رَبُّنَا تَبَارَكَ وَتَعَالَى كُلَّ لَيْلَةٍ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا حِينَ يَبْقَى ثُلُثُ اللَّيْلِ الآخِرُ يَقُولُ: مَنْ يَدْعُونِي، فَأَسْتَجِيبَ لَهُ مَنْ يَسْأَلُنِي فَأُعْطِيَهُ، مَنْ يَسْتَغْفِرُنِي فَأَغْفِرَ لَهُ
Artinya: “Tuhan kita yang Maha Agung dan Maha Tinggi turun setiap malam ke langit dunia ketika telah tersisa sepertiga malam terakhir. Ia berfirman: Siapakah yang berdoa kepadaku, maka aku akan mengabulkannya, Siapa yang meminta kepadaku, maka aku akan memberikannya. Siapa yang memohon ampun kepadaku maka akan Aku ampuni.”(Bukhari-Muslm).
Bulan Ramadan saat yang tepat. Bukankah kita akan bangun untuk sahur. Bila kita jadwalkan jam 03.00 bangun lalu mandi, jam 03.15 ambil paket shalat sunnah lengkap yakni, shalat taubat 2 rakaat, shalat hajat 2 rakaat dan tutup dengan shalat tahajud 8 rakaat. Jam 04.00 persiapan sahur sampai menjelang imsyak. Menanti imsyak sambil baca Quran. Bila sudah masuk waktu imsyak segera sikat gigi, berwudhu lalu ke masjid untuk shalat subuh. Masha Allah, indahnya Ramadan. Barakallah.
Pagar Dewa, 12032024
Salam Ujh