Sering kita dengar dari mulut teman, saudara, sahabat bahkan pada mubaligh yang bilang.
percuma saja sholat tapi kelakuan masih begitu, nakal dan masih berbuat dosa.
Sepintas ada benarnya, yang mendengar pasti sakit hatinya. Padahal, jika kita mau paham bahwa kita shalat itu sesungguhnya kita mengakui kalau kita adalah seorang hamba. Sedangkan masalah dosa, setiap hari kita tidak luput dari dosa. Hanya kita juga harus ingat bahwa pintu maaf Allah sangatlah luas.
Maka, hati-hatilah dalam memberi nasihat kepada teman, saudara atau siapa saja. Niat kita agar yang bersangkutan sadar jangan lagi berbuat dosa. Malah lebih parah karena selama ini dia shalat lalu dikatakan percuma shalat akhirnya jadi rusak semua. Allah berfirman:
فَقُولَا لَهُ قَوْلًا لَّيِّنًا لَّعَلَّهُ يَتَذَكَّرُ أَوْ يَخْشَىٰ
“Hendaknya kalian berdua ucapkan perkataan yang lemah lembut, mudah-mudahan ia akan ingat atau takut kepada Allah” (QS. Thaha: 44).
Pagar Dewa, 24022024
Salam Ujh