Senam Sehat di DLHK Berkerjasama Dengan Suzuki Kangaroo Bengkulu

Bengkulu, jurnalisbengkulu.com – Senam sehat yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Bengkulu bekerjasama dengan Suzuki Kangaroo Motor Kota Kota Bengkulu berlangsung semarak, Jumat (24/11/2023).

Senam sehat bersama dengan pegawai Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Bengkulu yang berlangsung di halaman kantor DLHK Jalan JL. Pembangunan No. 1 Padang Harapan dibimbing instruktur senam sehat asal Bengkulu.

Dengan melakukan olahraga bersama dapat menyehatkan tubuh serta diharapkan para pegawai lebih semangat kerjanya dan dapat meningkatkan silaturahmi.

“Mens sana in corpore sano (Jiwa yang sehat dalam tubuh yang sehat)” pungkas Yanmar Mahadi Kabid Pengelolaan sampah, limbah B3 dan pengendalian pencemaran DLHK Provinsi Bengkulu.

Nampak di halaman Kantor DLHK Provinsi Bengkulu seluruh pegawai antusias mengikuti senam yang dipimpin oleh instruktur senam tersebut.(Saprian Utama)