Mukomuko, jurnalisbengkulu.com – Pemetaan kawasan kumuh oleh Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Mukomuko sebagai langkah awal untuk membersihkan wilayah tersebut mendapat perhatian dari Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Mukomuko, Nopi Yanto.
Pengurangan kawasan kumuh dapat membantu dalam mencegah dan mengurangi jumlah penyakit serta menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
Nopi Yanto memberikan apresiasi kepada kepala Dinas Perumahan dan Permukiman yang akan melaksanakan program ini dengan harapan agar program ini dapat dijalankan dengan baik dan memberikan hasil yang signifikan dalam menjaga kesehatan masyarakat Kabupaten Mukomuko.
Terutama menghadapi ancaman penyakit demam berdarah dengue (DBD) yang semakin marak di wilayah tersebut.
Program ini akan menjadi langkah awal dalam membersihkan dan menjaga lingkungan di Kabupaten Mukomuko dari kawasan kumuh. Kesehatan masyarakat dan kebersihan lingkungan dapat dipertahankan melalui keberlanjutan pemetaan dan penurunan kawasan kumuh.
“Hal ini dapat membantu mencegah terjadinya wabah penyakit di masa yang akan datang,” ujarĀ Nopi Yanto, (13/7/2024).(ADV/m4)