Diknas Kaur Berhasil Meningkatkan Kompetensi Tenaga Pendidikan PAUD

Bengkulu, jurnalisbengkulu.com – Kabupaten Kaur sukses menggelar acara bimbingan teknis peningkatan kompetensi tenaga pendidikan PAUD melalui pemanfaatan Platform Merdeka Mengajar (PMM). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) pada hari Rabu, 24 Juli 2024, di ruang Aula Lantai 2 Bimbingan Haji Kemenag Kabupaten Kaur.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kaur, Sumari, MPD, Ketua Panitia Penyelenggara, Sumarlan Ependi, MH, serta para narasumber dan perwakilan Guru PAUD se-Kabupaten Kaur. Materi inti yang dijelaskan meliputi pemaparan dan pemahaman kebijakan PAUD Dikmas, fitur pembelajaran PMM, serta pembelajaran dengan paradigma baru digitalisasi sekolah.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan edukasi yang fokus pada capaian apa yang harus diraih di target keberhasilan dunia pendidikan di Kabupaten Kaur ke depannya. Jadilah tenaga pendidik yang selalu fokus pada penumbuhan potensi di bidangnya masing-masing, demi menciptakan SDM yang berkualitas.

Dalam acara tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kaur, Sumari, MPd, dan Kepala Bidang PTK, Sumarlan Ependi, MH, juga menyampaikan bahwa pengelolaan kinerja melalui PMM adalah untuk memberikan pemahaman yang jelas untuk para tenaga pendidik. Hal ini akan membantu para tenaga pendidik untuk memahami platform PMM yang ternyata mengandung tiga fitur utama, belajar, mengajar dan berkarya.

“Platform PMM ini menjadi penting dalam mendukung implementasi kurikulum Merdeka, yang menjadi landasan bagi pendidik yang lebih kreatif dan kolaboratif dalam dunia pendidikan,” ujarnya.

Dalam acara ini, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kaur berhasil membuktikan bahwa melalui PMM, tenaga pendidik dalam lingkup PAUD dapat dengan mudah meningkatkan kompetensinya. Diharapkan kegiatan serupa dapat diadakan secara berkala untuk selalu memantau dan meningkatkan kualitas tenaga pendidik PAUD Kabupaten Kaur.

Reporter : Wardimansyah